24.11.17

Cara Ini Bikin Moms Gak Perlu Beli Tas Sekolah Tiap Tahun Ajaran Baru!


Ya, belanja tas sekolah (klik disini) lagi. Rasa-rasanya, item ini gak boleh lupa di tiap momen kenaikan kelas. Di sisi lain, orang tua pasti senang sekali melihat anaknya bisa naik kelas dan mulai beranjak dewasa.

Namun, kadangkala hati agak gundah karena segala item sekolah pun harus baru. Salah satunya tas. Item satu ini sebenarnya gak perlu dibeli setiap pergantian tahun ajaran. Ada syaratnya sih. Item harus awet dari sisi ketahanan serta tampilannya. Nah, berikut ini ciri-ciri tas seperti apa yang awet dan gak perlu ganti tiap kenaikan kelas:

Tas sekolah punggung dan selempang
Karena akan dipakai setiap hari ke sekolah, soal kenyamanan tentu tidak bisa diabaikan begitu saja ya. Supaya nyaman saat dipakai, coba kenali dua jenis item sekolah ini yaitu:

  • model tas punggung dan 
  • tas selempang.

Kedua varian tas tersebut sudah terbukti nyaman saat dikenakan oleh anak pergi berburu ilmu. Namun, kita perlu mengetahui kelemahan dari kedua model tersebut. Beberapa di antaranya:

  • Model punggung membuat beban barang bawaan jadi lebih berat. Anak-anak yang notebene sedang dalam masa pertumbuhan berpotensi memiliki postur bungkuk. Apalagi bagi mereka yang berjalan kaki atau bersepeda saat sekolah.
  • Model selempang memberi beban tak seimbang bagi tubuh buah hati, dimana beban hanya ditimpakan di satu sisi saja. Apabila dibiarkan terus menerus, bisa mengalami nyeri dan proporsi tubuh yang tidak seimbang.


Pertimbangkan pula ukuran Tas Sekolah
Para moms tuh suka banget membeli bacpack sekolah berukuran besar. Ya nggak? Tujuannya sih biar buku di dalamnya muat banyak. Padahal, pelajaran sehari gak banyak-banyak amat ya. Palingan cuma 3 hingga 4 pelajaran. Itupun gak semua butuh buku diktat. Lalu, kenapa harus dibeliin yang ukurannya besar? Asal moms tahu ya, tas berukuran besar dengan beban terlalu berat akan berdampak pada bentuk tulang. Usia sekolah kan usia pesatnya tumbuh kembang anak. Kalau dipaksa memikul beban berat setiap hari, bukan tidak mungkin anak kesayangan akan mengalami gangguan tulang gara-gara ini.

Teliti jahitan tas sekolah secara mendetail
Faktor utama seberapa awet sebuah tas itu ditentukan oleh model jahitan ya. Jika dijahit dengan benar, maka ia bakal kuat menahan beban atau dipakai sesering mungkin. Cara mudah mengeceknya seperti ini, ketika dua sisi tas ditarik, jahitan akan tetap kuat serta tidak mudah renggang. Beda banget sama item abal-abal.

Berdasarkan pengalaman temen-temen arisan nih, beli tas sekolah yang selempangnya dijahit, bukan hanya direkatkan dengan paku kain. Tas yang dijahit akan lebih kuat sehingga dapat lebih awet. Coba buka qlapa.com. Moms bakal dimanjakan dengan varian produk yang beragam jenis dan rupa. Moms pun bisa memperhatikan kualitas jahitan melalui foto produk yang disediakan.

Tas Sekolah Disertai pelapis anti air
Memang sih, anak ke sekolah bukan untuk hujan-hujanan. Tapi juga namanya anak. Saat hujan turun mereka malah pengen hujan-hujanan. Oleh sebab itu, sertakan pula item yang berlapis anti air ya. Karena sifatnya yang kedap air, tas jadi lebih awet karena air tidak bisa masuk dan merusak isi tas.
Apalagi cuaca saat ini yang semakin tidak menentu, lapisan kedap air ini merupakan syarat wajib supaya ibu tenang dan anak gak khawatir saat pengen hujan-hujanan. Namun perlu diperhatikan untuk memastikan membeli item dengan lapisan kedap air berkualitas, sehingga air tidak merembes kemudian membasahi buku pelajaran.

Lihat resletingnya, ringan gak?
Maksudnya ringan di sini bukan beratnya ya moms. Namun, soal kemudahan saat dibuka dan ditutup. Tarikan pada resleting yang bagus terasa lembut, tidak kasar. Di pasaran, banyak banget beredar resleting kurang bagus. Alhasil, di anak pun bakalan kesulitan sendiri kalo tiba-tiba macet saat di sekolah.

Kalau macet, gak bisa buka tas dan terhambat proses belajarnya. Buat moms, ini adalah sinyal waktunya shopping kebutuhan pendidikan anak lagi. Dan, lagi-lagi membeli tas sekolah? Pasti rasanya nggak rela keluar duit buat membeli kayak beginian lagi, ya kan? Jadi, pastikan memperhatikan kualitas resleting sebelum membeli ya.

Jenis kain menentukan ketahanan tas sekolah
Dari jenisnya, moms bakal menemukan jenis kain yang beragam. Mulai dari bahan kain kanvas tebal, parasut, polyester, vinil, kulit imitasi, dolbi, dan jeans. Apapun jenis kainnya, tidak masalah sih moms. Asalkan ia mampu menahan beban bawaan anak yang harus dibawa ke sekolah.
Salah satu ciri kain berkualitas yaitu seratnya rapat dan tidak mudah sobek. Perhatikan secara detail setiap pori-pori kainnya. Kalau kesulitan, beli saja di Qlapa. Di sana mom bisa liat detail pori-pori serat pada tas sekolah anak. Kalau masih bingung atau ragu, moms bisa kok bertanya ke customer service melalui fitur chatting atau email bahkan by phone.

Gimana moms? Siap berburu tas berkualitas dan awet?

2 komentar:

  1. aku jane uo resah anakku keberatan beban tas sekolah

    BalasHapus
  2. Iya niiih, tas sekolah bagus2 bangeeettt
    --bukanbocahbiasa(dot)com--

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung di lapak sederhana EDibaFREE. Komentar Anda akan sangat berarti buat kami...