4.8.17

Stimulasi si Kecil untuk #PintarnyaBeda


Satu-satu kuatnya anakku  
Dua-dua juga hebat akalnya 
Tiga-tiga dekat dengan semua 
Satu, dua, tiga, pintarnya memang beda..

Yeay, setuju banget deh sama kalimat terakhir dari iklan yang sering diputar di TV itu. Setiap si Kecil #PintarnyaBeda. Makanya Mam n Papnya harus punya strategi untuk mengoptimalkan kepintarannya. Tapi, sebagai orang tua baru, kita seringkali bingung kan membuat strateginya seperti apa. Latar belakang pendidikan anak nggak punya, mau konsultasi langsung dengan yang berkompeten juga susah. Untungnya sih di era digital seperti sekarang, Mam n Pap nggak perlu repot-repot buat janji khusus dengan psikolog, dokter anak atau pakar gizi kalau hanya sekedar memetakan kepintaran anak dan strategi stimulasinya. Di www.parentingclub.co.id, ada banyak feature yang memungkinkan Mam n Pap seperti memiliki konsultan pribadi. Menarik kan?

Ada feature Smart Strength Finder Tools, yaitu kuisioner pilihan ganda ciptaan Thomas Amstrong PhD, seorang pakar multiple intelegence dari Amerika. Kuisioner ini berisikan pertanyaan seputar si kecil. Dari pertanyaan-pertanyaan ini kemudian akan diketahui, kepintaran terkuat si kecil (smart stength) ada di mana. Pembagian kepintaran si Kecil adalah sebagai berikut:
1) Kepintaran Akal - meliputi Word smart, Number smart, Picture smart dan Music smart
2) Kepintaran Fisik - meliputi Body smart dan Nature smart
3) Kepintaran Sosial - meliputi Self smart dan People smart

Untuk mensinergikan kepintarannya, Mam n Pap harus memberikan stimulasi dan nutrisi yang tepat untuk si kecil. Fitur Smart Stimulation di website ini akan membantu memberikan gambaran, stimulasi seperti apa yang seharusnya diberikan? Terus, kalau Mam n Pap masih penasaran seputar tumbuh kembang si kecil, bisa banget konsultasi langsung dengan para ahli di Smart Consultation atau bisa simak dan sharing pengalaman parenting Mam dan Pap bersama Mam n Pap lain di feature Smart Stories.
       

Berasa punya konsultan pribadi di parentingclub.co.id

So, banyak keuntungan dengan registrasi di website ini. Cara registrasinya pun sangat mudah. Cukup klik tombol ‘register’ pada laman di parentingclub.co.id, dan isi sesuai data diri.

Parenting Club ID nggak hanya memfasilitasi dalam bentuk online saja loh. Di beberapa kota besar diadakan gathering untuk member dengan tajuk Smart Treasure Hunt. Palembang adalah kota yang beruntung, karena Smart Treasure Hunt diadakan tepat di Hari Anak Nasional. Yeay!

Smart Treasure Hunt di Palembang

Sesuai dengan konsep websitenya, acara disusun sebagai bentuk offline dari fitur-fitur di parentingclub.co.id. Ada Smart Seminar dari pakar tumbuh kembang anak, dr. Bernie Endyarni Medise, SpA(K), MPH, dan ada wahana bermain yang akan menstimulasi akal, fisik, dan sosial si kecil.

Teaser acara yang bikin mupeng:

Acara diawali dengan registrasi di meja panitia. Mbak-mbak yang cantik akan melayani Mam n Pap meregistrasikan si kecilnya. Setelah registrasi, Mam n Pap bisa mengajak si kecil bereksplorasi dengan permainan canggih yang ada disini. Ada dua permainan futuristik (buatku, maklum belum pernah liat yang begini secara langsung, hihi) berbasis augmented reality. Pertama adalah permainan combat dan sepakbola (bisa pilih permainannya) dimana pemain akan dipindai dan muncul di game. Si kecil harus menendang, memukul atau pun meloncat untuk memenangkan permainan. Permainan yang merupakan perpaduan antara stimulasi fisik dan teknologi digital. Ada juga augmented reality berupa aquarium digital. Si kecil diminta mewarnai pada hewan laut yang disediakan. Kemudian hasil mewarnainya akan dipindai dan muncul di layar aquarium. Ais senang sekali ikan hasil kreasinya berenang-renang di lautan virtual.

Lautan virtual.


Tepat jam 10, pintu masuk acara dibuka. Sebelumnya peserta dibagi berdasarkan warna pada nametag si kecil. Ada 4 tim warna, yaitu hijau, biru, kuning, dan merah. Masing-masing tim berjumlah 50 orang dan akan dipandu seorang guide yang membawa bendera sesuai warna.

Menunggu aba-aba masuk.


Ais dapat warna biru, jadi saat Smart Seminar kami menempati karpet berwarna biru. Ais suka sekali dengan bantal-bantal emasnya. Tapi itu hanya bertahan sebentar, begitu melihat banyak anak-anak yang berlarian di atas panggung, Ais tertarik untuk ikutan. Padahal seharusnya panggung hanya untuk MC dan pembicara. Tapi dasar anak-anak, makin dilarang makin menjadi. Akhirnya saat sesi seminar, dr Bernie dikelilingi banyak anak, termasuk Ais. Untungnya anak-anak yang berlarian ini tidak sampai membuat keributan. Yah, salah satu stimulasi sosial buat mereka kan ya? Menjalin pertemanan sesama anak kecil, kayak Ais dan teman barunya ini. Akrab banget sampai berpelukan, tapi ditanya namanya siapa, Ais nggak tahu, hihi.

Ais and Friends.


Pada seminar kali ini, dr Bernie menjelaskan mengenai tumbuh kembang anak. Ternyata nutrisi dan stimulasi agar tumbuh kembang anak dapat maksimal, sudah harus dimulai dari kandungan. Masa persiapan untuk membentuk si kecil menjadi pribadi yang sukses di masa depan adalah sampai usia 6 tahun. Sungguh waktu yang hanya sebentar ya Mam? Oleh karena itu, sinergi antara akal, fisik, dan sosial anak harus dioptimalkan sejak dini. Stimulasi dapat diberikan lewat permainan seperti lego, permainan bola, menggambar, mendongeng, dan lainnya. Selain stimulasi, si kecil juga sebaiknya diberikan nutrisi selengkap mungkin agar perkembangan otaknya optimal dan daya tahan tubuhnya terjaga.

6 tahun pertama usia anak adalah masa persiapan untuk sukses di masa depan.


Selesai seminar untuk 'gizi otak' mam n pap, tibalah saatnya bermain untuk stimulasi akal, fisik, dan sosial si kecil. Karena ada 4 kelompok warna, maka selain area akal, fisik, dan sosial, ada satu area tambahan yaitu area sinergi. Masing-masing kelompok warna mengunjungi area dalam waktu yang telah ditentukan. Saat terdengar bunyi alarm, "kring", itu tandanya masing-masing kelompok harus berpindah area. Jadi, begini penjelasan masing-masing area.

1. Area Stimulasi Akal
Pada area ini, si kecil mendapat stimulasi akal lewat kreatifitas bermain lego. Yang unik dari lego ni adalah bisa menyala seperti papan billboard. Ais suka sekali bermain lego ini. Untung sih nggak sampai minta belikan lego sejenis. Lha kalo iya mau cari dimana coba?

Lego berlampu. Cuma ada di sini!


2. Area Stimulasi Fisik
Pada area ini, ada stimulasi berupa imaginary playground. Jadi si kecil harus menyusun perlintasan bola terlebih dahulu. Setelah itu, bola diletakkan di perlintasan kemudian didorong dengan stik yang sudah disediakan. Area ini kalau kubilang adalah area yang permainannya sinergi antara stimulus akal, fisik, dan sosial. Soalnya dalam membuat imaginary playground, diperlukan akal dan imajinasi. Dalam pembuatan playground, si kecil harus bekerjasama dengan temannya agar bisa dibuat playground yang lebih besar. Kalau masing-masing menyimpan baloknya dan mereka tidak mau berbagi, maka playground yang terbentuk hanya kecil saja, atau malah mungkin tidak terbentuk playgroundnya. Disini stimulasi sosialnya bekerja. Nah, setelah playground terbentuk, barulah stimulasi fisik melalui permainan yang mirip permainan golf ini.
Ayo buat lintasan dan mainkan bolanya!


3. Area Stimulasi Sosial
Ais suka sekali di area ini. Karena Ais memang punya ketertarikan dengan dongeng dan seni peran yang ditampilkan di area ini. Pada area ini ditampilkan sebuah dongeng 'Petualangan di Hutan Misteri' dengan tokoh utama seorang pangeran. Bercerita tentang pangeran yang tersesat di hutan. Pada dongeng ini pangeran mengalami bermacam perasaan, antara lain sedih karena kesepian, kaget saat bertemu kelinci, takut saat sendirian, sampai akhirnya bahagia karena punya banyak teman di hutan. Si kecil diberi tugas memberi stempel pada bagian Area Sosial pada Adventure Book miliknya. Si kecil menyimak cerita bapak pendongeng dan ekspresi pangeran di sebelah bapak pendongeng.
Stamp sesuai ekspresi Pangeran yaaa...


4. Area Sinergi
Di area ini anak diajak bernyanyi dan menari bersama mbak pemandu yang merupakan guru TK. Di area ini si Kecil belajar percaya diri tampil di atas panggung.
Ayo nyanyi dan menari dulu. Jangan malu-malu.

Acara berlangsung tepat waktu. Sebelum para Mam, Pap, dan si Kecil pulang, ada pengumuman pemenang photo competition dan pengumuman pemenang doorprize. Lalu, setelah selesai semua acara, si Kecil dibagikan makan siang dan kotak harta karun dari Smart Treasure Hunt ini. Wah apa ya isi harta karunnya?

Peti harta karun Ais.

Seru banget acara Smart Treasure Hunt yang dilangsungkan tepat di Hari Anak Nasional. Di perjalanan, Ais langsung tertidur pulas sekali. Semoga menjadi anak bahagia dan pintar ya sayang. Love u...
Benar-benar 'treasure hunt' hari ini, sampai celananya Ais sobek, lol!


Pantengin terus keseruan ParentingClubID, siapa tahu giliran kotamu yang didatangi tim Smart Treasure Hunt selanjutnya!

Website: parentingclub.co.id
FB Fanspage: Parenting Club ID
Instagram: @parentingclubid

Twitter: @ParentingClubID

32 komentar:

  1. Seruuu banget acaranya Mbak, Aim pasti juga senang kalo di Malang ada event ini. Stimulasi yang tepat emang penting agar anak bisa tumbuh dengan maksimal dan bakatnya terasah dengan baik.

    BalasHapus
  2. Suka gemes ya kalo lihat anak anak semangat main sambil dapet "pelajaran" seperti ini..saking semangatnya sampe celana nya sobek..hihi..
    tapi penasaran sama kotak harta karun nya..jadi isi kotak harta karun nya apa mbak😆😆

    BalasHapus
  3. Sukaaaaa banget sama acara-acara buat anak seperti ini
    Selain belajar bersosialisasi, anak juga terstimulasi secara optimal
    Padahal mereka itu "hanya" bermain tapi tanpa sadar mendapat banyak pelajaran ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pengen bisa ngajarin anak dg hal2 fun seprti ini...

      Hapus
  4. Acaranya seru dan sangat bermanfaat. Jadwal acara parenting club ini ada tiap kapan saja, Diba?

    Aamiin semoga Ais jadi anak yang sehat, cerdas, dan soleh.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Acara tahunan mb. Di Jakarta biasanya jg ada lo mb..hrs pabtengin parentingID buat tau jadwalnya sih

      Hapus
  5. Jangan2 anakku niru iklan ini yaa, dia kalo kunasihatin ini itu bilangnya "mah orang itu beda-beda.." 😆😆😆

    BalasHapus
  6. Dr. Bernie sering banget ya ada di acara2 parenting hehe
    Anak2ku kalau kuajak ke acara kyk gtu pasti seneng :D
    Hahaaha mbayangin panggung penuh anak2, pinter2nya MC aja supaya tetep konsen :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya. Susah tuh bilangin anak2nya, termasuk anakku. Haha

      Hapus
  7. waah seruuu...kebayang riuhnya anak-anak sebanyak itu. mereka pasti seneng banget... Dengan begini anak-anak jadi nambah pengalaman dan bersosialisasi ya...

    BalasHapus
  8. Asiikkk bngt yaaaa di sini, ragam kegiatannya menarik.Ais bahagia bangeeett ^_^

    BalasHapus
  9. Game sama acara hiburannya banyak banget, sampe-sampe perjalanan pulang Ais tertidur pulas karna kecapean...

    BalasHapus
  10. Aaaaah, seru banget! Jadi pengen ih, tapi mana mungkin ke Palopo sih, wkwkwk.
    Beda anak beda pintar ya Mba Diba, super setuju juga. Semoga kita bisa kasih stimulasi terbaik untuk bakat unik mereka :)

    BalasHapus
  11. Wah, seru banget acaranya. Apalagi anak-anak diberi kesmeoatan untuk mengasah berbagai macam kecerdasan.semoga ada di kota solo.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sip mak..acara edukatif begini kudunya sering2 diadakan ya..hihi

      Hapus
  12. Seru bangeeet...
    Jadi pengen ikut register di webnya

    BalasHapus
  13. Bagus sekali acaranya, sangat memperhatikan si kecil :)

    BalasHapus
  14. wah mas Ais pasti seneng banget ya dan puas :)

    BalasHapus
  15. Wah asik banget yaa. Shoji Samma Rey pasti betah diajakin main beginian

    BalasHapus
  16. Wih, acara kaya gini Shoji Rey pasti betah deh

    BalasHapus
  17. seru buat anak2 bermain dan belajar.. anak anak jadi gak bosen

    BalasHapus
  18. bagus gan artikelnya, mau nanya nih gan, bagaimana anak anak supaya pintar dan mau belajar???

    BalasHapus
  19. wah sebuah acara yang sangat bermanfaat sekali untuk anak-anak kecil mba, wah acara-acara yang bermanfaat seperti ini harus sering diadakan ini supaya bisa membantu perkembangan kecerdasan anak-anak yang nantinya akan menjadi penerus bangsa yang baik.

    BalasHapus
  20. Ternyata stimulasi untuk anak-anak gak hanya motorik dan sensorik aja ya, Mbak. Tapi ada sitmulasi sosial juga. Keren acara kayak gini, huhu Ais pasti seneng banget deh.

    BalasHapus
  21. Acaranya seru banget ya..
    Senang kalau ada event gini..nambah ilmu buat mam n lap, cara stimulasi keintaran anak..

    Anak itu beda..jadi jangan dibandingkan dengan anak lain..

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung di lapak sederhana EDibaFREE. Komentar Anda akan sangat berarti buat kami...