13.6.16

Hokben Restoran Halal, Nyaman dan Tenang Berbuka Puasa

Hokben Restoran Halal

Rencana berbuka puasa apa hari ini? Buat sebagian orang, momen berbuka puasa dijadikan ajang untuk bersilaturahmi dan berkumpul bersama. Kebersamaan dan kehangatan yang muncul di monen berbuka puasa rasanya membuat ingin lagi dan terus berbuka puasa bersama. Dalam memilih tempat berbuka puasa, aku dan teman-teman biasa melakukan. Pertimbangan itu antara lain:

1. Kehalalan makanan, karena Halal is My Life
Sebagai muslim, kehalalan makanan haruslah menjadi prioritas utama. Apalagi tempo hari sudah mendapatkan pelatihan singkat mengenai kehalalan makanan bersama Ibu Osmena Gunawan, direktur LPPOM MUI DKI Jakarta. Pelatihan yang kebetulan mengambil tempat di Hokben Restoran Halal di Jakal ini, memberi banyak pengetahuan pada para Blogger Jogja mengenai kehalalan suatu pangan. Salah satu yang paling diingat adalah untuk mengecek kehalalan makanan sebelum mengkonsumsinya. Caranya sebagai berikut:
  1. Melihat Logo Halal MUI pada kemasan
  2. Melihat komposisi produk pada kemasan
  3. Lihat daftar produk ber-Sertifikat Halal MUI melalui: Jurnal Halal, Aplikasi Halal ( via android atau IOS), atau website: www.halalmui.org
  4. Bertanya lewat email atau SMS:
  • Email: info@halalmui.org
  • SMS: Halal (spasi) Nama Produk kirim ke 98555

Materi mengenai event bincang halal di Hokben Jakal baca disini: Halal is my life bersama Hokben

Semua makanan yang telah mengalami proses pengolahan dan sudah tidak menyerupai bentuk aslinya, maka hukumnya menjadi samar/syubhat. Agar yang syubhat ini menjadi halal, maka perlu sertifikasi halal untuk makanan tersebut. Kalau makan di Hokben sih sudah tidak perlu khawatir dengan hal ini, karena Hokben sudah mengantongi sertifikat halal dari LPPOM MUI lengkap dengan Sertifikat Sistem Jaminan Halal (SJH). Jadi, Hokben Restoran Halal tentu akan menjadi prioritas kami untuk berbuka puasa nanti.

2. Tempat makan haruslah nyaman dan kondusif untuk berbuka puasa bersama
Tempat makan haruslah nyaman dan kondusif ini berarti tempatnya haruslah cukup luas sehingga sembari menunggu waktu berbuka kami bisa berbincang-bincang dengan tenang. Selain itu, pelayanan makanannya haruslah cepat, karena kalau terlalu lama menunggu akan membuang-buang waktu. Salah satu tempat favorit yang bisa dicoba yaitu di HokBen Jakal. Kenapa? Karena selain Hokben Restoran Halal, lokasi restorannya juga cukup luas dan pelayanannya cepat. Ya jelas dong, namanya juga restoran fast food bergaya Jepang. Yang bikin asyik kumpul-kumpul disini adalah karena juga dilengkapi wifi, jadi bikin nongkrong dan eksis di sosmed tambah asyik, hehe.
Hokben Restoran Halal
Nyaman dan ada fasilitas wifi
3. Paket makanan yang ditawarkan haruslah menarik
Namanya juga ibu irit, pastinya ingin memilih tempat makan yang ada paket hematnya, apalagi yang ada gratisannya, hehe. Nah, selama Bulan Ramadan ini, Hokben punya paket menarik selama bulan ramadan, yaitu Bento Ramadan. Paket ini sangat lengkap karena terdiri dari nasi, lauk, sayur, minum, dan ada bonus makanan takjil berupa nata de coco untuk makan di tempat. Pilihan paketnya ada banyak dengan harga terjangkau. Asyik kan? Sudah makanannya pasti halal, tempatnya asyik, paketnya menarik pula!
Hokben Restoran Halal
Pilihan Bento Ramadan

4. Memiliki tempat ibadah
Waktu Solat Magrib itu cukup singkat, kalau tidak memanfatkan waktu sebaik-baiknya dikhawatirkan akan lewat waktu Sholat Magribnya. Kan sayang banget demi bisa buka bersama lalu meninggalkan sholat. Nah, untungnya di Hokben Restoran Halal Jakal ini sudah dilengkapi dengan mushola. Jadi, tidak perlu terburu-buru menyantap makanan dan bergegas mencari masjid terdekat. Bisa langsung ke mushola di Hokben Restoran Halal Jakal ini.

Jadi, bisa nyaman dan tenang berbuka puasa di Hokben Restoran Halal di Jakal deh!

A photo posted by Ardiba Sefrienda (@ardibars) on

7 komentar:

  1. Kelihatannya makanan Hokabento lezat n menyehatkan y mbk

    BalasHapus
  2. waini, to the point banget. yang penting halaaaaaal

    BalasHapus
  3. iya. suka saladnya Mb Putri...

    iyes Mas Wawan..hihi

    BalasHapus
  4. Hokben aja udah halal. Terus kapan aku bisa halalin anak orang.... :(

    BalasHapus
  5. Menu favorit saya di hokben itu Chicken teriyakinya hihi, abis enak sih. Sama kalo buat krucil, cukup dengan menu Kidzubento yang sambil mengharap-harap cemas dapat hadiah atau gak.

    BalasHapus
  6. Wah. Bisa nggak dapat hadiah juga to? Baru tahu...

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung di lapak sederhana EDibaFREE. Komentar Anda akan sangat berarti buat kami...