9.6.16

Ciri-ciri Tubuh Mengalami Kelainan Gula Darah


Bagaimana sih ciri-ciri orang hiperglikemia(kadar gula tinggi)?

Banyak orang nggak sadar dirinya kelebihan gula darah. Beberapa diantaranya malah cenderung menghindari tes darah karena takut ketahuan memiliki kadar gula tinggi. Padahal ya kadar gula tinggi itu nyaris tidak ada keluhannya, bahkan orang yang berkadar gula tinggi baru ketahuan memiliki kadar gula tinggi setelah mereka tiba-tiba pingsan. Ha? Pingsan. Iya, pingsan itu salah satu gejala otak sedang 'koma', akibat kekurangan asupan air. Kenapa bisa begitu? Jawabannya sih bisa macem-macem, tapi biasanya sih terjadi hal seperti itu karena air di otak diambil oleh gula darah.

Baca informasi seputar gula darah: Uji Index Glisemik

Ingat peristiwa osmosis kan? Dimana larutan yang berkonsentrasi tinggi cenderung menyerap air di sekitarnya? Nah, mekanisme 'koma' pada otak karena kadar gula darah tinggi juga begitu. Jadi darah yang mengalir ke otak malah 'mencuri' sebagian air di otak. Makanya otak jadi kekurangan air, lalu pingsan deh. Makanya nggak aneh kalo orang tua kadang pingsan di kamar mandi. Bukan karena mereka jalannya nggak hati-hati terus kepleset, tapi karena mereka pingsan, terus jatuh deh. Kasian lantai kamar mandi disalahin, hehe...

Nah, itu salah satu ciri-ciri kelebihan gula darah yang sudah agak kronis. Ada juga beberapa ciri-ciri lain yang sebenarnya sepele, tapi suka lengah dari perhatian kita, akhirnya udah 'nggeblak' pingsan baru sadar kalo hiperglikemia atau malah sudah diabetes.

Ciri 1: Mudah kebelet pipis alias beser(poliurea)

Beser terjadi bukan hanya karena masalah pada saluran kencing, tapi juga bisa karena gejala hiperglikemia. Kenapa bisa begitu? Alasannya seperti gejala 'koma' pada otak tadi, jadi gula darah membawa-bawa air dari seluruh jaringan tubuh, sampai di ginjal, air tersebut kemudian ditinggal...yah seperti fenomena orang bepergian kelebihan bagasi. Nah, air ini kemudian diteruskan ke kandung kemih, karena jumlah airnya banyak, ya langsung deh alarm 'kebelet pipis' menyala.

Ciri 2: Gampang haus (polidipsia)

Nah, efek karena gula darah 'mengangkut' air dari jaringan tubuh, jadinya jaringan tubuh kekurangan cairan. kalau sudah begini, otomatis tubuh memerintahkan buat minum.

Ciri 3: Gampang lapar(poliphagia)

Salah satu yang menyebabkan kadar gula darah tinggi pada seseorang adalah karena hormon insulin tidak bekerja dengan baik. Kalau hal ini yang terjadi, wajar sekali kalau tubuh jadi mudah lapar, karena glikogen tidak dapat dikonversi menjadi glukosa. Kalau belum jadi glukosa, ya nggak bisa diubah jadi energi. Alhasil penderita diabetes umumnya lemesan.

Ciri3: Berat badan berkurang.

Jangan keburu senang n maruk makan saat mendapati berat badan berkurang, karena bisa jadi ternyata itu ciri hiperglikemia! Kok bisa? Ini masih terkait dengan kegagalan hormon insulin bekerja. Kalau saat tubuh lemas penderita banyak makan, maka yang terjadi berat badan naik. Sebaliknya, bila saat lemas penderita diabetes membiarkan, yang terjadi bukannya glikogen dalam tubuh yang diubah menjadi glukosa, melainkan protein tubuh yang diubah menjadi glukosa, baru kemudian diubah menjadi energi. Inilah yang membuat berat badan turun. Penderita diabetes yang memiliki kecenderungan seperti ini biasa disebut sebagai penderita 'diabetes kering'. Ngeri ya? Badan kurus ternyata juga berpotensi menderita penyakit degeneratif ini.

So, jangan anggap remeh gejala-gejala di atas yah. Bila khawatir dengan kadar gula darah, ada beberapa cara menurunkan gula darah yang bisa dilakukan, seperti mengkonsumsi makanan yang berkhasiat mengurangi kadar gula darah seperti lidah buaya, berolahraga secara teratur agar metabolisme tubuh lancar, dan yang terpenting adalah mengurangi konsumsi gula.

(Seperti yang dituturkan Prof. Marsono dalam perkuliahan Gizi Makro Program Pasca Sarjana Ilmu dan Teknologi Pangan UGM)

Baca keseruan lain seputar Food Technology. Plis klik: I'm proud to be food technologist!

4 komentar:

  1. aku kemaren cek hb sek apik 12 kalau g salah.
    mamaku sampe beli itu tes gula darah biar enak ngeceknya tiap hari :") kasian sampe liatnya makan aja nahan2 dikit tapi sering itupun porsine titik kalo diabetes

    BalasHapus
  2. iya Mak. Kalo udah kena jadi tersiksa. Mbayangin aja udah bikin aku nggak selera minum manis *lebay

    BalasHapus
  3. harus cek kesehatan secara rutin nih biar terkontrol

    BalasHapus
  4. waduh dadi wedi, check ah sesokkk

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung di lapak sederhana EDibaFREE. Komentar Anda akan sangat berarti buat kami...