Model pakaian saat ini makin beragam saja. Kini para wanita berhijab pun bisa ikut bergaya dengan ragam busana muslim yang menarik. Jika bosan dengan motif pakaian yang itu-itu saja, wanita berhijab bisa kok menggunakan busana bermotif batik untuk aktivitas sehari-hari.
Memilih batik
untuk wanita berhijab tak bisa sembarangan lho. Ada berbagai hal yang perlu
diperhatikan, antara lain:
Perhatikan Ukuran Baju Batik
Sama seperti
memilih busana muslim biasa, memilih batik juga patut diperhatikan ukurannya. Jangan
sampai batik yang dikenakan terlalu sempit membuat kita tidak leluasa bergerak dan lekuk
tubuh pun jadi tampak mencolok. Alangkah baiknya jika wanita berhijab
memilih busana batik yang longgar dan bisa menutupi aurat tubuh dengan
sempurna.
Perhatikan Bahan Batik yang Dikenakan
Busana batik yang
berkualitas selalu memiliki kualitas bahan yang baik. Tekstur seratnya halus
dan tidak terasa tipis. Sehingga bahan batik berkualitas tak mudah sobek,
tampak menerawang atau mudah rapuh jika sering digunakan. Nah, hal ini patut
jadi pertimbangan para wanita berhijab untuk membeli bahan batik.
Jangan ragu
merogoh kocek sedikit lebih dalam untuk mendapatkan batik berkualitas.
Sebab, bahan batik berkualitas membuat busana batik jadi lebih tahan lama dan
tidak mudah rusak.
Perhatikan Padanan Busana Batik
Busana batik yang menarik adalah busana yang dipadukan
dengan bahan polos lainnya. Misalnya jika kita sudah mengenakan atasan batik,
maka hijab dan bawahan sebaiknya bernuansa polos. Sebaliknya, jika kita
mengenakan bawahan berupa rok atau celana batik, hijab dan atasan jauh lebih
menarik dengan warna-warna polos.
Lalu, bagaimana dengan gamis batik? Gamis batik juga bisa membuat penampilan wanita
berhijab jadi semakin anggun kok. Asalkan gamis batiknya memiliki aksen batik
yang tidak terlalu ramai. Akan jauh lebih baik lagi jika motif batik pada gamis
berpadu dengan bahan polos.
Kalau tampilan kita sudah tampak menarik dengan busana
bernuansa batik, pasangan kita juga harus punya kemeja batik yang keren, dong.
Tak perlu panik jika suami belum punya baju batik yang berkualitas. Karena belanja kemeja batik pria online dapat
dilakukan dengan mudah di MatahariMall. Buka saja situsnya dan tentukan sendiri
pilihan kemeja batik favorit sang suami.
Dengan
mengenakan busana batik yang tepat, penampilan kita dan suami pasti tampak
makin serasi dan awet muda. Yuk berburu kemeja batik pria untuk suami di
MatahariMall.
Aku belum punya tuh busana muslim motif batik.. Mksh rekomendasinya ya..boleh juga nih buat Lebaran nanti pake busana muslim batik kembaran sama suami..
BalasHapusIya ya. sarimbitan pas lebaran Mak...
BalasHapuscihuiiii cucox iki dadi artis saiki asyek2
BalasHapuscihuiiii cucox iki dadi artis saiki asyek2
BalasHapusE cieh cieh saiki wis masuk dunia mo
BalasHapusE
BalasHapusE cieh cieh, wis masuk dunia modelling tho ini.. *Akhirnya bisa komentar dengan benar, setelah dua diatasnya kepencet terus saat koment pake android, hihihihi.
BalasHapusKhasnya Indonesia banget, variasinya banyak pula, makasih mba tipsnya :)
BalasHapus